Trade Online

Apa itu candlestick ?


candlestick
Candlestick 

Pengertian Candlestick

Candlestick adalah salah satu jenis chart yang paling populer dikalangan para trader di dunia, terlepas dari instrumen apa yang mereka perdagangkan dan di pasar mana mereka melakukan perdagangan, umumnya trader menggunakan Candlestick untuk menunjang kegiatan analisanya. Secara harfiah kata Candlestick berasal dari 2 kata yang disatukan yaitu : ‘candle’ dan ‘stick’, yang apabila diterjemahkan masing-masing artinya adalah ‘lilin’ dan ‘tongkat’, atau secara bahasa Candlestick berarti ‘tongkat lilin’ .

Candlestick merepresentasikan gerakan fluktuasi harga yang terjadi di pasar kedalam bentuk grafis sebuah lilin, yang diukur dalam rentang waktu tertentu(time frame).


Sejarah Candlestick

Candlestick pertama kali ditemukan oleh Munehisa Homma, seorang pedagang beras asal Sakata - Jepang, pada abad ke 17 masehi. Homma(dikenal juga sebagai Sokyu Homma) adalah seorang pedagang beras di pasar berjangka(futures), yang pada jamannya perdagangan berjangka masih dilakukan secara manual dengan sistem kupon. Ia membuat jaringan komunikasi perdagangannya sendiri dengan menempatkan karyawannya disetiap jarak 6 Km dari Sakata hingga Osaka yang jaraknya sekitar 600 Km, dengan tujuan untuk mengetahui perubahan harga yang terjadi secara cepat dan akurat.

Homma menyadari bahwa, meskipun pada dasarnya harga beras dipengaruhi oleh faktor persediaan(supply) dan permintaan(demand), harga beras juga sangat dipengaruhi oleh faktor emosi para pedagang beras. Ia akhirnya mengerti bahwa faktor emosi manusia turut serta dalam menentukan fluktuasi harga yang terjadi. Sehingga harga beras tercipta dari adanya perbedaan keseimbangan antara supply dan demand serta ‘penilaian’ para pedagang atas nilai dari harga tersebut. Perbedaan penilaian para trader(pedagang) atas harga suatu instrumen tetap berlaku hingga saat ini. Sehingga harga ‘sesuatu’ tidak hanya disebabkan oleh seberapa banyak supply(persediaan) yang tersedia dan seberapa besar demand(permintaan) yang terjadi, namun sangat ditentukan oleh penilaian orang akan harga tersebut apakah dinilai sudah mahal atau masih murah.

Homma meyakini bahwa faktor psikologi sangat penting dalam mencapai keberhasilan, karena emosi para pelaku pasar memiliki pengaruh yang sangat signifikan terhadap harga beras. Dengan memanfaatkan hal tersebut ia dapat memposisikan dirinya untuk melawan pasar, karena ketika harga merosot tajam akan selalu ada alasan bagi harga untuk kembali membumbung tinggi. Ia mencatat setiap perbedaan harga yang terjadi kedalam bentuk gambar lilin, yang dapat memberi visualisasi kepadanya tentang emosi para pelaku pasar.


Struktur Candlestik

Candlestick memuat informasi tentang : harga pembukaan pasar, harga tertinggi, harga terendah, dan harga penutupan pasar. Candlestik memiliki ‘tubuh’ atau ‘badan lilin’ yang disebut sebagai ‘real body’ , yaitu area harga diantara harga pembukaan dan penutupan pasar.
struktur candle
Struktur Candlestick

Bayangan(shadow / wick)

Tepat di atas dan di bawah tubuh nyata(Real Body) adalah sebuah ‘bayangan’ atau dikenal juga sebagai ‘wick’. Para chartist selalu mengidentikkan ‘bayangan’ tersebut sebagai sebuah sumbu lilin, ‘bayangan’ tersebut menunjukkan pada kita kisaran harga yang pernah dilewati oleh tekanan pembeli(buyer) dan penjual(seller) yang sama kuat.

Harga pembukaan(Open Price)

Harga pembukaan(Open Price) adalah harga awal suatu instrumen ketika sesi perdagangan di pasar baru saja dibuka.

Harga penutupan(Close Price)

Harga penutupan(Close Price) adalah harga akhir suatu instrumen ketika sesi perdagangan di pasar telah selesai dan akan segera berganti sesi.

Tubuh nyata(Real Body)

Tubuh nyata(Real Body) adalah area harga diantara harga pembukaan dan penutupan yang dilalui oleh tekanan pembeli dan atau penjual, yang mana salah satu pihak(buyer atau seller) lebih kuat dari yang lainnya. Tubuh nyata akan berakhir bull/up jika harga penutupan lebih tinggi dari harga pembukaan, dan akan berakhir bear/down jika harga penutupan lebih rendah dari harga pembukaan.

Contoh Bull Candlestick :
bull candlestick
Bull Candle

Contoh Bear Candlestick :
bear candlestick
Bear Candle

Walaupun ditemukan 3 abad yang lalu, hingga saat ini penggunaan Candlestick masih sangat populer dikalangan para trader, terlepas instrumen pasar financial apa yang mereka geluti, khususnya di pasar forex. Kepopuleran Candlestick tidak lepas dari faktor lebih mudahnya membaca pergerakan harga yang terjadi di pasar secara visual jika kita menggunakannya.

Demikianlah pembahasan tentang : Apa itu candlestick ? , semoga bermanfaat bagi kita semua.


Previous
Next Post »

8 komentar

Click here for komentar
Unknown
admin
24/9/16 13:36 ×

trading dengan mengguanakan candlestick tentu saja sangat menguntungkan dan mudah untuk dibaca, namun begitu dalam mengikutinya, maka banyak sekali istilah yang kemudian timbul dan harus bisa dipahami dengan baik, dengan cara itu maka akan lebih mudah dalam menempatkan posisi di octafx

Reply
avatar
Unknown
admin
18/11/16 16:30 ×

memang mayoritas trader memakai candlestick buat chart symbol nya, entah dari siapa pembawa tren ini tetapi memang kata para trader lebih mudah membaca pergerakannya, dan di platform MT5 yang ane pake emang pake indikator candlestick

Reply
avatar
parson
admin
14/4/17 08:30 ×

pandanagn trader berbeda beda gan , ada juga yang suka pake bar, atau juga ada yang malah lebih nyaman pake chart line. tergantung dari kenyamanan trader masing masing, kalo ane memang nyaman nya juga pake candlestick di platform tradeBerry juga.

Reply
avatar
Firma
admin
14/7/17 21:52 ×

candle stik adalah sebuah teknik untuk memetakan dan membaca pergerakan harga saham,komoditas dan forex. Dan tapi jalankan trading itu yang di perhatikan adalah harus mampu menguasai ilmu analisa, serta harus lebih kita percaya untuk pemilihan broker yang terbaik. broker gainscopefx hadir untuk membantu menyediakan informasi trading dengan broker yang aman, legal, dan berkualitas. Yaitu perusahaan Broker Forex yang Legal dan terdaftar resmi di regulator MiFID, MFSA, FCA UK.

Reply
avatar
bane
admin
7/10/17 18:48 ×

sama , saat ini saya trading di FXB trading menggunakan chart dengan candlestick , memang tidak dipungkiri untuk mayoritas trader menggunakan candlestick karena nyaman dan juga mudah untuk di analisa dalam pergerakan market nya

Reply
avatar
Anonymous
admin
11/4/18 14:33 ×

Segera bergabung di HASHTAG OPTION, Platform Trading FOREX berbasis di Indonesia.
PILIHAN TRADER #1
- Tanpa Komisi dan Bebas Biaya Admin.
- Sistem Edukasi Professional
- Trading di peralatan apa pun
- Ada banyak alat analisis
- Sistem penarikan yang mudah dan dipercaya
- Transaksi Deposit dan Withdrawal TERCEPAT


Jika anda bingung mencari broker, anda bisa bergabung bersama kami
Dengan modal kecil anda bisa berinvestasi dengan keuntungan hingga 85%

Yukk!!! Segera bergabung di Hashtag Option trading lebih mudah dan rasakan pengalaman trading yang light.
Nikmati payout hingga 85% dan Bonus Depo pertama 10%** T&C Applied dengan minimal depo 50.000,- bebas biaya admin

Proses deposit via transfer bank lokal yang cepat dan withdrawal dengan metode yang sama
Anda juga dapat bonus Referral 1% dari profit investasi tanpa turnover......

Kunjungi website kami di www.hashtagoption.com. Rasakan pengalaman trading yang luar biasa!!!

Reply
avatar
10/4/19 11:02 ×

Awalnya dimana ane sih ragu untuk coba nya gabung bersama ACY ini, tetapi dimana setelah ane coba nya gabung bersama ACY ini, ternyata broker ACY ini dimana benar benar is the best broker, dengan dimana cepat masalah eksekusi, layanan yang ramah, dana trading terpercaya, bonus yang menarik, dan yang pastinya sih untuk ACY ini dapat di pertahankan dan di kembangkan lagi deh agar ane dapt lebih lama lagi untuk trading aman, nyaman bersama ACY ini

Reply
avatar
8/3/20 09:08 ×

Setelah memiliki sistem trading, trader harus disiplin menjalankannya. Sayangnya, hal ini sering tidak terjadi. Kegagalan trader umumnya terjadi karena tidak mematuhi sistem trading yang telah ditetapkan. Terutama mengenai aturan keluar pasar atau cut loss.

Reply
avatar
Thanks for your comment