Trade Online

Forex, spekulasi, dan probabilitas

Forex, spekulasi , dan probabilitas
Probabilitas dalam trading
Trading forex adalah bisnis yang berisiko besar(high risk) tetapi juga memiliki potensi profit yang besar(high reward). Orang awam seringkali mengaitkan trading forex dengan perjudian.

Apakah benar bahwa trading forex itu adalah judi ? 

Spekulasi adalah salah satu unsur dalam forex yang seringkali dikaitkan dengan perjudian. Lalu sebenarnya apa definisi spekulasi itu sendiri. Berdasarkan KBBI(Kamus Besar Bahasa Indonesia) spekulasi berarti : 
1.  pendapat atau dugaan yg tidak berdasarkan kenyataan; tindakan yg bersifat untung-untungan; 
2.  (perihal) membeli atau menjual sesuatu yg mungkin mendatangkan untung besar;
3.  memperkirakan.

Berdasarkan arti kata 'spekulasi' tersebut, saya rasa hampir semua jenis bisnis adalah suatu tindakkan spekulasi. 

Seorang pedagang bakso membuat 2 Kg bakso untuk dijual karena dia sebelumnya telah memperkirakan/berspekulasi bahwa jika ia memproduksi kurang dari 2 Kg bakso maka ia akan kehilangan potensi profitnya dikarenakan akan ada pelanggan yang tidak kebagian baksonya, dan jika ia membuat lebih dari 2 Kg bakso maka ia akan berpotensi mengalami kerugian karena dagangannya tidak laku semua atau ada sisa porsi yang tidak terjual. 

Seorang petani juga berspekulasi kapan waktu yang tepat bagi mereka untuk menanam padi, dengan memperkirakan bahwa musim penghujan akan tiba maka mereka akan menanam padi, padahal tidak seorangpun yang tahu apa yang akan terjadi dimasa yang akan datang, bisa jadi tiba-tiba ada perubahan cuaca yang ekstrim dan musim hujan tak kunjung muncul, atau tidak disangka-sangka ada gunung berapi yang meletus lalu kepulan abu vulkaniknya menutupi atmosfir bumi sehingga mencegah sinar matahari mencapai permukaan bumi. 

Seorang pengusaha kuliner juga melakukan spekulasi, mereka berspekulasi bahwa bisnisnya akan profitable jika mereka membangun rumah makan dilokasi tertentu, dengan menu tertentu dan harga tertentu, dan dengan nuansa tertentu. 

Apapun jenis usaha/bisnis anda, anda akan memulainya dengan ber-spekulasi, karena anda tidak akan tahu pasti apa yang akan terjadi dimasa yang akan datang. Begitu juga dengan aktifitas trading forex, setiap trader dapat melakukan analisa baik secara tehnikal maupun secara fundamental, tetapi hasil dari setiap transaksi trading yang dilakukan tetap saja bisa mengalami kerugian/loss atau untung/profit.
Anda dapat menganalisa pergerakkan harga dengan metode yang paling simple hingga dengan metode yang paling rumit sekalipun, tetapi hasil akhir akan seperti apa sang waktu lah yang akan menentukan.

Spekulasi tidaklah sama dengan judi/bertaruh/gambling, seseorang yang bertaruh tidak menyandarkan keputusannya pada analisa yang rasional/logis. Karena yang mereka lakukan hanyalah menebak dan berharap bahwa tebakkannya tersebut benar.

Siapapun dapat bertaruh atau menjudikan apapun, bisa usaha/bisnis, bisa olahraga, bisa permainan, bahkan bisa pula trading pada market finansial seperti forex. 

Banyak orang yang mengaku bahwa dirinya adalah seorang trader, namun melakukan transaksi tradingnya atas dasar tebak-tebakkan dan mempertaruhkan modalnya dengan mental judi. Biasanya mereka adalah orang awam yang tergiur dengan potensi keuntungan dari dunia trading forex, tergiur dengan seberapa besar potensi yang dapat didapatkan dari market finansial, namun tidak memahami resiko dengan baik, tidak mengerti pengelolaan keuangan(Money Management) yang baik, dan bahkan tidak mengerti cara menganalisa pergerakkan harga dengan baik. Sayangnya jenis trader gambler seperti itulah yang mendominasi dunia trading baik di tanah air maupun di seluruh dunia, sehingga hal tersebut memberi stigma buruk pada profesi trader. Padahal tidak sedikit trader profesional yang sukses dan dapat memenuhi segala kebutuhan finansialnya karena profesinya sebagai trader.

Probabilitas juga merupakan unsur yang terdapat dalam trading forex yang sering dijadikan patokkan bahwa forex adalah judi. Karena perjudian memiliki probabilitas, tidak berarti segala sesuatu yang memiliki probabilitas adalah judi juga. 

Coba anda bayangkan jika pasangan suami istri dituduh berjudi karena mereka melakukan KB sistem kalender(KB berdasar siklus haid istri), padahal mereka melakukannya karena probabilitas terjadinya kehamilan dapat dihitung. Atau apakah para ahli dan sarjana satistik yang ahli menghitung probabilitas akan terima jika dicap sebagai ahli judi ? 

Padahal hampir semua hal yang ada didunia ini juga tidak lepas dari faktor probabilitas, karena manusia tidak tahu persis takdir apa yang akan terjadi dimasa yang akan datang, mereka memperkuat analisa mereka dengan perhitungan probabilitas, karena faktor peluang yang tinggi akan lebih mendekati pada suatu kepastian. 

Salah satu contoh penerapan probabilitas, ada dua orang yang ingin merintis usaha warung kopi katakanlah namanya si A dan si B. Si A tanpa memperhitungkan probabilitas/peluang, mendirikan warung kopi ditengah sawah jauh dari pemukiman penduduk, ia yakin warung kopinya akan laris karena yakin kopi buatannya yang istimewa akan mampu menarik pengunjung walaupun lokasinya sulit dijangkau. Sedangkan disisi lain si B setelah berpikir matang, memutuskan untuk mendirikan warung kopi didekat perempatan jalan dekat dengan pemukiman dan kampus, karena berdasarkan perhitungannya, peluang tinggi jika warung kopinya didirikan di lokasi yang ramai . Menurut anda sendiri warung manakah yang akan laris dagangannya ? warung si A atau warung si B ? Terlepas dari kenyataan apakah yang akan terjadi dimasa yang akan datang, si A menyandarkan keputusannya pada harapan semata, sedangkan si B disamping berharap ia pun menggunakan faktor peluang/probabilitas sebelum mengambil keputusan bisnis. 

Dalam dunia trading forex, probabilitas juga menentukan keberhasilan seorang trader, sistem analisa yang baik adalah sistem yang memiliki probabilitas profit yang lebih besar dari pada loss. Orang yang mengaku dirinya adalah seorang trader namun mengesampingkan probabilitas dalam melakukan transaksinya adalah bukan seorang trader, melainkan serang gambler. 

Jadi apakah anda seorang trader atau seorang gambler ?

Andalah yang memutuskan.

Previous
Next Post »

3 komentar

Click here for komentar
kazev
admin
5/10/16 14:31 ×

dengan analisa yang baik dan tetap fokus dalam memanfaatkan indikator trading yang benar maka trader bisa mendapatkan probabilitas yang baik dan terarah, maka dari itu dalam trading di octafx ketika tidak yakin dengan situasi market maka tidak memaksakan diri juga untuk OP

Reply
avatar
Unknown
admin
1/8/18 09:53 ×

Kami berharap dapat melihat Anda sebagai mitra Unichange.me.
Nikmati hak istimewa Program #Affiliate kami. Dapatkan materi promo khusus yang dikembangkan secara individu dan dapatkan manfaat dari komisi yang diperoleh.
Daftarkan di sini . untuk mendapatkan tautan mitra pribadi Anda

Reply
avatar
8/3/20 08:45 ×

Trading forex bukanlah perjudian, tapi cukup rentan dianggap demikian karena adanya unsur spekulasi yang dilakukan ketika seorang trader membuka posisi. Maka dari itu, psikologi trader profesional selalu diatur untuk tidak terjerumus ke dalam emosi yang bisa membuat mereka cenderung berspekulasi. Mereka selalu bertindak dengan strategi yang matang dan terencana, dengan manajemen risiko yang sesuai batas toleransi.

Reply
avatar
Thanks for your comment